Pemerintah Kecamatan Bukit Batu Gelar Jalan Sehat Bermasa

RADARBINTAN.COM, Kabupaten Bengkalis — Pemerintah Kecamatan Bukit Batu menggelar Jalan Sehat Bermasa yang dimulai dari depan Gedung Serbaguna Bujang Kelana menuju Halaman Kantor Camat pada Minggu, 04 Januari 2026.

Jalan Sehat Bermasa yang dilepas langsung oleh Camat Bukit Batu, Acil Esyno itu diikuti oleh ribuan peserta yang berasal dari berbagai kalangan yang ada di Kecamatan Bukit Batu dan sekitarnya.

Selain Jalan Sehat Bermasa yang menyediakan ratusan hadiah tersebut, dilaksanakan juga senam sehat yang dipandu oleh Instruktur bersertifikat, Emmylia Wati didampingi Instruktur Fiqoh dan Belia.

Dalam sambutannya, Camat Bukit Batu Acil Esyno mengatakan, Jalan Sehat Bermasa ini merupakan salah satu Program Unggulan Bermasa Kecamatan Bukit Batu 2026.

Baca juga:  Ketua Forpak Riau Ucapkan Tahniah Atas Pelantikan Johny Custer sebagai Direktur Polbeng

“Ini merupakan Program Unggulan Bermasa Kecamatan Bukit Batu 2026. Kegiatan ini untuk meningkatkan kebugaran dan menyehatkan seluruh masyarakat,” ujar Acil.

Suami dari Diana Rita Harahap itu menambahkan, pada 2026, Pemerintah Kecamatan Bukit Batu akan tetap melaksanakan program-program unggulan yang langsung bersentuhan serta bermanfaat bagi masyarakat.

“Pemerintah Kecamatan Bukit Batu tetap akan melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. Tahun 2026 ini, kami berharap seluruh masyarakat di Kecamatan Bukit Batu tetap kompak dan menjaga silaturahmi dengan baik agar pembangunan bisa berjalan lancar demi tercapainya masyarakat yang bermarwah maju dan sejahtera,” ujar Acil sembari meneriakkan Salam Bermasa.