RADARBINTAN.COM, Bengkalis — Pemerintah Kabupaten Bengkalis menggelar Exit Meeting Pemeriksaan/Audit Terinci atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Bengkalis T.A 2024 dan Instansi terkait lainnya oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Riau bertempat di Aula Lantai II Kantor Inspektorat Daerah Kabupaten Bengkalis pada Rabu, 15 Mei 2025.
Hadir pada kegiatan itu Bupati Bengkalis diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis, dr. Ersan Saputra TH didampingi Inspektur Kabupaten Bengkalis, Radius Akima, Pengendali Teknis BPK RI Perwakilan Provinsi Riau, Medy Yudistira beserta seluruh Tim BPK RI.
Dalam sambutannya, Sekda Bengkalis menyampaikan apresiasi kepada Tim Pemeriksa BPK atas dedikasinya selama melakukan audit terperinci terhadap LKPD 2024 selama 35 hari di Kabupaten Bengkalis.
“Terima kasih kepada Tim BPK RI Perwakilan Provinsi Riau yang telah melakukan pemeriksaan secara profesional dan independen. Kami siap menindaklanjuti setiap rekomendasi yang diberikan demi peningkatan transparansi dan akuntabilitas keuangan daerah,” ucap Ersan.
Selanjutnya Ersan menegaskan kepada seluruh Pemerintah Daerah (PD) agar segera untuk menindaklanjuti temuan yang ada dan memastikan setiap rekomendasi dari BPK dapat diterapkan dengan baik.
“Kepada Bapak Ibu semua, saya menyampaikan pesan Ibu Bupati, apapun hasil temuan dari BPK segera ditanggapi dan ditindaklanjuti, jangan disepelekan, segera lakukan perbaikan,” tegasnya.
Sementara itu, Pengendali Teknis BPK RI, Medy Yudistira mengatakan, hasil dari pemeriksaan dijadwalkan akan diserahkan pada 26 Mei mendatang.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Bengkalis atas kerja samanya dalam mendukung lancarnya proses pemeriksaan.
Kegiatan diakhiri dengan penyerahan secara resmi hasil pemeriksaan LKPD Tahun 2024 kepada Pemerintah Kabupaten Bengkalis.
Turut hadir, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Johansyah Syafri, Kepala BPKAD, Aready, Kepala Bapenda, Syahruddin, Kepala Bappeda, Rinto, Kepala Dinas PUPR, Ardiansyah, Sekretaris Inspektorat, Dedy Kurniawan, Sekretaris Dinas Pendidikan, Muthu Saily, Sekretaris Dinas PUPR, Ardila, Sekretaris Dinas Perhubungan, Al Hamidi, Sekretaris Bappeda, Firdaus, Sekretaris Diskominfotik, Adi Sutrisno serta Para Pejabat Administrator dan Pengawas di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis. (inf)